Image by x86x86 via FlickrSuatu ketika Nini, seorang ibu rumah tangga hendak membeli satu pak diapers ukuran besar di sebuah baby shop terdekat di rumahnya. Ia bermaksud membeli satu pak ukuran besar langsung karena harganya lebih murah dibanding satu pak yg lebih kecil. Setelah sampai di sana ternyata persediaan diapers satu pak besar telah habis terjual, yg tersisa hanya beberapa pak ukuran kecil yg harganya lebih mahal. Dengan terpaksa Nini membeli beberapa diapers ukuran pak kecil untuk persediaan beberapa hari saja. Nini menyesal kenapa sebelumnya tidak memborong sekaligus persediaan pak besar yg ada di toko itu. Kemudian ia beralih ke baby shop lain yg jaraknya lebih jauh. Walaupun berhasil mendapatkan diapers ukuran pak besar namun tetap saja cost nya lebih mahal , karena ada tambahan biaya transport.
Beberapa minggu kemudian Nini kembali ke baby shop pertama. Kali ini ia memborong beberapa pak besar diapers sekaligus. Pengalaman sebelumnya yaitu kehabisan stock tidak ingin terulang lagi. Namun beberapa hari kemudian Nini bingung karena budget untuk kebutuhan lain sudah terpakai untuk membeli diapers. Nah loh...gimana solusinya...
No comments:
Post a Comment
Senang sekali Anda sudah mau berkunjung. Jika berkenan meninggalkan komentar di sini tempatnya... terima kasih.